FONNA.ID, Pandeglang -Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Gelora Provinsi Banten Ramadoni memberikan arahan pada acara rapat koordinasi (rakor) BPH DPD se-provinsi Banten di Bakso Ngeces Pandeglang Banten, Minggu (14/02/2021)
Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari masing masing BPH DPD kota dan Kabupaten se-Banten ini dan perwakilan dari pengurus DPW Gelora Banten. Dalam sambutannya Ramadoni memberikan arahan kepada BPH perihal pertumbuhan anggota/kader Partai Gelora di provinsi Banten mengalami peningkatan yang cukup signifikan dan termasuk salah satu tertinggi secara nasional.
“ Pertumbuhan Anggota Partai Gelora Provinsi Banten merupakan salah satu tertinggi secara nasional, Ini merupakan kerja keras kita semua, Saya berharap rekan -rekan kita semua tetap fokus dan bersemangat agar partai gelora banten dapat ikut berkontentasi pada pemilu mendatang”
Ramadoni mengungkapkan Partai Gelora ditahun 2021 agar para BPH semakin mendekatkan diri pada masyarakat dan mengikut tupoksi yang sudah ditetapkan pengurus pusat.
“ Saya berharap agar semua pengurus di masing masing kota/kabupaten dapat berkontribusi kepada masyarakat yang ada di provinsi Banten juga seluruh pihak agar partai gelora semakin dekat dengan masyarakat dan “ ikuti Tupoksi yang sudah ditetapkan pengurus pusat ” harap ramadoni
Selain memberikan arahan dalam rapat kordinasi BPH DPD se-Banten ini juga menjadi ajang silahturahmi antar BPH.
Penulis : Periyaman
Komentar