oleh

PKKMB USU Tahun 2023 Hadirkan Berbagai Problem: Dari Intoleransi Hingga Makan Nasi Basi

MediaFonna.id | Medan – Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) merupakan program yang ditujukan bagi mahasiswa baru yang hendak memulai pembelajaran di kampus. Seperti halnya di Universitas Sumatera Utara (USU), PKKMB terlaksana selama tiga hari, yaitu jumat, sabtu dan minggu, 18-20 Agustus 2023.
PKKMB menjadi ajang bagi mahasiswa baru untuk mengenal kampus mereka, USU berhasil menyelenggarakan kegiatan PKKMB. Namun dibalik keberhasilannya menyelenggarakan kegiatan, panitia PKKMB yang dibentuk oleh DITMAWA USU dianggap intoleran bagi umat beragama nasrani dengan mengadakan acara minggu yang sudah sepantasnya hari tersebut adalah hari beribadah umat nasrani.
Tak hanya intoleran namun PKKMB USU juga menyebabkan sejumlah mahasiswanya mengalami sakit sampai harus dilarikan ke rumah sakit. Kejadian tersebut terjadi pada minggu, 20 Agustus 2023. Diduga mahasiswa baru peserta PKKMB dan sejumlah kakak pembina menerima sarapan nasi goreng basi sekitar 150 bungkus usai melaksanakan kegiatan fun walk dipagi hari yang diterima dari panitia PKKMB USU dan panitia Gebyar Literasi Nusantara.
Gejala sakit yang dialami yaitu muntah-muntah dan sakit perut, dua mahasiswa sampai dilarikan ke Intalasi Gawat Darurat (IGD) dan 10 mahasiswa dilaporkan mengalami gejala yang sama.
“Seharusnya kegiatan PKKMB menjadi kegiatan yang membangun khususnya bagi mahasiswa baru, namun Panitia PKKMB USU tampaknya tidak memperhatikan kesehatan mahasiswanya. Bagaimana bisa kampus besar menyediakan makanan basi.” Ungkap Rafalinsi Sitepu, Sekretaris PEMA USU
Sebagai kampus hijau, seharusnya USU dapat mencerminkan kesehatan dan kepedulian terutama bagi mahasiswanya. Dan sebagai warga negara Indonesia, sudah sepantasnya untuk melakukan ibadah sesuai dengan kepercayaannya.
“Saya memandang kegiatan pkkmb ini diselenggarakan dengan persiapan yang kurang matang. Saya pikir ini menjadi kegagalan besar bagi ditmawa yang dipercaya untuk menyelenggarakan kegiatan ini. Saya Meminta kepada Bapak Rektor USU untuk Segera Mengevaluasi Panitia PKKMB USU terutama ketua Panitia PKKMB USU Tahun 2023 karena telah lalai dalam penyelenggaraan PKKMB USU Tahun 2023.” Tegas Rafalinsi

 

Red/Cicuz

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed